Twinning Program: Kunjungi IPLT dan IPAL Kota Bekasi

Selasa, 21 Januari 2020

Share:

UPT PLCD Kota Gresik mengunjungi UPT PAL Kota Bekasi untuk belajar lebih jauh tentang desain, operasional, dan pemeliharaan IPLT Mekanis. Tim Gresik didampingi oleh Tim Pak Andrea Sucipto melakukan kunjungan ke IPLT Sumur Batu dan IPAL Biocord di Perumahan Galaxy, Bekasi, pada 20-21 Januari 2020. Kegiatan berbagi pengalaman dan pengetahuan ini merupakan bagian dari kegiatan besar Twinning Program yang diselenggarakan FORKALIM sejak Desember 2019 dan berlanjut hingga pertengahan 2020. terdapat 14 operator air limbah yang terlibat baik sebagai mentor atau pun mentee dalam proses belajar bersama tentang pengelolaan air limbah. 

Simak video kunjungan.https://youtu.be/gyDOUrjHYhc

 


Dokumen ini dibuat atas dukungan rakyat Amerika melalui United States Agency for International Development (USAID). Isi dari dokumen ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab DAI Global LLC dan tidak selalu mencerminkan pandangan USAID atau Pemerintah Amerika.